Bupati Aceh Tamiang Apresiasi Aksi Peduli Sampah

0
275
Foto bersama disela - sela aksi peduli sampah, yang diselenggarakan pihak Dinas Lingkungan Hidup (DLH) Kabupaten Aceh, di Pendopo Bupati Aceh Tamiang, Kecamatan Kota Kualasimpang, Aceh Tamiang, Minggu (3/3/2019). (Foto/Tarmizi Puteh)
Dijual Rumah

Buktipers.com – Aceh Tamiang (Aceh)

Bupati Aceh Tamiang, H Mursil, apresiasi aksi peduli sampah yang digalakkan berbagai pihak.

Hal itu diungkapkannya saat membuka aksi peduli sampah,  yang diselenggarakan pihak Dinas Lingkungan Hidup (DLH) Kabupaten Aceh, di Pendopo Bupati Aceh Tamiang, Kecamatan Kota Kualasimpang, Aceh Tamiang, Minggu (3/3/2019).

“Saya sangat berterima kasih dan mengapresiasi terselenggaranya kegiatan aksi peduli sampah di Aceh Tamiang ini,“ujarnya.

Bahwa urusan pelestarian, bukan masalah kecil karena menyangkut masa depan generasi kita. Sebagai makhluk hidup, kita harus bisa menjaga agar tempat yang kita huni tetap lestari.

Namun sayangnya, kita sendiri yang jadi penyebab segala kerusakan lingkungan yang terjadi, sehingga mengakibatkan bencana polusi sebagai efek pencemaran, kata Bupati.

“Disadari atau tidak,  kerusakan lingkungan akibat sampah sangat merugikan,  karena kenyamanan lingkungan hidup justru dirusak oleh manusia itu sendiri, “ujarnya.

Menurutnya, bahan plastik dan bahan-bahan sisa industri, menjadi permasalahan pokok yang menjadi sumber pencemaran lingkungan.

Untuk itu, penanganan masalah sampah plastik sangat membutuhkan komitmen kita bersama yang dimulai dari mengubah pola hidup, dalam mengonsumsi plastik rumah tangga untuk mengatasinya, tegasnya.

Bupati Aceh Tamiang sangat berharap, kegiatan aksi peduli sampah ini dapat menjadi kampanye cerdas, menyadarkan orang untuk bersama-sama menjaga kelestarian lingkungan.

Sementara itu, Kepala Dinas (Kadis)  Lingkungan Hidup, menerangkan, bahwa  kegiatan tersebut masih dalam rangkaian peringatan Hari Peduli Sampah Nasional (HPSN) tahun 2019.

Aksi peduli sampah ini, dilakukan untuk menggugah kesadaran mayarakat, perihal sampah yang menjadi masalah, mulai dari lingkungan tempat tinggal hingga nasional, ujarnya.

Masih katanya, setiap harinya TPA Aceh Tamiang, menerima kiriman sampah sampai 30 ton. Ini merupakan sampah yang belum terpilah, sehingga sampah-sampah ini nanti akan segera menjadi masalah, bila tidak terproses sebagaimana mestinya, katanya.

Pantauan Buktipers.com, kegiatan tersebut dilanjutkan penandatanganan deklarasi  “Mewujudkan Indonesia Bebas Sampah 2020”.

Penandatanganan dilakukan Bupati,  diikuti  Ketua DPRK, Kepala Dinas Lingkungan Hidup, unsur Forkopimda dan perwakilan BUMN serta swasta.

Selanjutnya, Bupati, H Mursil bersama Ketua DPRK, Fadlon, melepas para peserta aksi peduli sampah yang telah dibekali kantong sampah,  berkeliling di seputaran Kota Kuala Simpang, memungut sampah-sampah yang ada di sekitarnya dalam waktu 45 menit.

Sampah-sampah yang berhasil dikumpulkan  akan ditimbang untuk menentukan komunitas atau sekolah mana yang paling banyak memungut sampah yang kemudian diberi  hadiah.

Kegiatan aksi pefuli sampah, melibatkan  15 komunitas dan sekolah, diantaranya, para petugas DLHK,  relawan PMI, RAPI, Komunitas Gebetan, relawan Bank Sampah Mandiri, relawan terdiri dari Siswa SMA Negeri 1 Kejuruan Muda, relawan Siswa SMA Negeri 2 Percontohan, Siswa SMA Negeri 3 Kejuruan Muda, SMK Negeri 1 Karang Baru, Relawan SMK Negeri 2 Karang Baru, dan relawan SMK Negeri 3 Karang Baru.

Hadir dalam aksi itu, diantaranya, Kabag Humas, Agusliayana Devita, Camat Kota Kuala Simpang, Aulia Azhari, Kapolsek Kota Kualasimpang,  Iptu Tavip Priawen beserta Unsur Forkompimcam Kota Kualasimang.

Hadir juga, Kepala Perum Pegadaian, perwakilan Bank Aceh, perwakilan Pertamina, perwakilan PLN, perwakilan PT. Selaka Windu dan PT. Sarmindo.

(Tarmizi Puteh)