

Sergai, buktipers.com – Kapolres Serdang Bedagai (Sergai), AKBP Robin Simatupang, bersama Forkopimda, mendampingi Plt. Kabiro Sosial Provinsi Sumatera Utara, H. MHD. Fitriyus, meninjau keberadaan gudang penyimpanan logistik/bantuan bahan pangan dari Pemprovsu, Selasa (19/5/2020), tepatnya di Dusun IV Desa Pon, Kecamatan Sei Bamban dan Dusun I Desa Firdaus Kecamatan Sei Rampah, Sergai
Disela meninjau, AKBP Robin mengatakan, selain melihat kelayakan situasi gudang, Kapolres mendampingi Plt Kabiro Sosial Pemprovsu bersama Forkopimda langsung turun ke lokasi penyimpanan, guna memantau dan sekaligus memastikan keamanan dari segala jenis bantuan sembako yang disimpan itu, agar senantiasa terjaga dengan baik. Pihaknya juga akan berkoordinasi dengan Dinas Kesehatan untuk pengecekan bahan pokok layak atau tidak layak untuk disalurkan kepada masyarakat.
“Kita ingin, bantuan yang akan disalurkan kepada warga terdampak Covid-19 secara bertahap itu tetap aman dan layak untuk dikonsumsi masyarakat,” ujarnya.
Di samping memantau lokasi penyimpanan bahan pangan, perwira melati dua emas itu juga menyempatkan untuk memberikan arahan penting dan memotivasi anggotanya, supaya tetap fokus dalam menjaga bantuan tersebut, apalagi selama penyebaran wabah virus corona berlangsung dan menyambut Hari Raya Idul Fitri 1441 H/2020 M.
“Bantuan ini harus kita kawal dan jaga dengan baik. sehingga, puluhan ton berbagai bahan pangan yang tersimpan itu dapat disalurkan dalam kondisi baik ke masyarakat terdampak covid 19,” kata Kapolres.
Kedua lokasi gudang logistik bantuan sembako oleh Pemerintah Provinsi Sumatera Utara terlihat dijaga secara ketat oleh personel TNI-Polri, maupun para perangkat desa setempat.
(ML.hrp)