Malam Puncak Pesona Wisata Tapteng 2018 Indah Gemerlap  

0
241
Bupati Tapteng Bakhtiar Ahmad Sibarani, saat menyerahkan hadiah kepada para pemenang yang ikut lomba pada event Malam Pesona Widata Tapteng.(foto/job)
Dijual Rumah

Buktipers.com-Tapteng (Sumut)

Pemerintah Kabupaten  Tapanuli Tengah (Tapteng) menggelar event Pesona Wisata Tapteng  di Pantai Bosur Pandan, Sabtu malam (8/12/18) dan lokasi pun terlihat indah gemerlap. Acara ini mengangkat tema “explor potensi wisata Tapanuli Tengah dengat Bakat,dan Seni Kreatifitas“.

Bupati Tapteng Bakhtiar Ahmad Sibarani mengatakan, event akbar  bertajuk Pesona Wisata Tapanuli Tengah bentuk kreativitas menggali, mempromosikan pariwisata Tapteng baik tingkat Nasional dan domestik.

“Melalui video dokumenter, lomba fotografi, lomba design icon, lomba selfie objek wisata, lomba perahu tradisional, dan lomba tari kreasi daerah, dan kegiatan ini akan  dijadikan menjadi Even Tahunan,” ujar Bupati Tapteng dalam sambutannya.

Lanjut Bupati, Pemkab Tapteng akan terus berbenah menjadi daerah tujuan wisata.

“Kita akan terus lakukan  pembenahan sektor pariwisata di Tapteng ini, tujuannya untuk menarik  wisatawan berlibur, memanjakan para pengunjung kita dari luar, serta menjadi daerah wisata edukasi bernilai sejarah, seni dan budaya, tentunya untuk masukan pendapat kita ,”ucap Bakhtiar.

Malam puncak pesona Tapteng itu dihadiri Forkopinda Tapteng, ekretaris Daerah Tapteng, Ketua TP PKK Tapteng,  Pimpinan OPD Tapteng, Camat se Tapteng, Ketua KNPI Tapteng Rahmansyah Sibarani dan masyarakat, dan dihibur artis Batak Delta Voice, pagelaran tarian multi etnis.(Job Purba)

 

Editor : Maris